Perbandingan Daftar Harga Paket Data Internet Online dan Offline


Daftar Harga Paket Data Internet

Pernah mengalami jadi fakir paket data internet pada saat-saat penting? Nyebelin banget, pastinya. 
Pekan lalu saya mengalami kejadian seperti itu. Ada sebuah lomba blog yang saya baru tahu infonya pada hari terakhir. Terus saya ngotot ikut karena suka temanya.
Deadline jam 12 malam. Naskah yang akan saya ikutkan lomba itu baru selesai jam 9 malam. Satu jam lagi buat motret produk, ngedit foto-foto, plus bikin sedikit infografis di hape.
Daaan … ketika akan posting di blog, ternyata paket data tinggal 5 MB Menjelang tengah malam gini, mana berani saya ke luar rumah buat beli paket data internet?

Paket Data Internet

Sebagai orang yang aktif menggunakan internet, kebutuhan akan paket data internet pasti menjadi hal pokok. Entah itu untuk menjalankan bisnis secara online, belajar, bekerja, atau kebutuhan  lainnya yang membutuhkan jaringan internet. Kalau perlu, kebutuhan akan paket data ini dimasukkan ke daftar sembako, deh.
Semua provider menyediakan bermacam-macamm paket data. Mau pakai yang mana, kita tinggal mengecek dan memilih dari daftar harga paket data yang ada. Tinggal pilih sendiri sesuai yang dibutuhkan.
Membeli paket data nggak cuma bisa di toko konvensional seperti counter-counter, tetapi juga bisa di toko online. Memudahkan banget untuk dalam mendapatkan paket internet kapan saja yang dibutuhkan. Tidak ada lagi batasan ruang, lokasi, waktu ataupun biaya.
Supaya hasilnya lebih memuaskan, sebelumnya cek dulu perbandingan antara paket data di counter konvensional dengan paket data yang dijual online.
Berikut ini beberapa hal yang bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan.

1.   Kemudahan.

Jika membeli secara konvensional, kita harus datang langsung ke counter dan memilih-milih di sana. Repotnya, kalau butuh paket data ketika sedang road trip bersama keluarga ke luar kota atau kondisi lain lain yang menyulitkan kita untuk mencari counter penjual paket data.
Jika membeli secara online, kita tinggal masuk ke situs atau aplikasi yang menjual paket data secara online dan membelinya di sana. Hanya saja, pastikan kita sudah membeli paket data yang baru sebelum paket data yang lama benar-benar habis. Kalaupun sudah sampai habis, pastikan masih ada pulsa di hape kita.  
Perbandingan daftar harga paket data
Di online, kita bisa memilih berbagai paket data sesuai kebutuhan.


 2.  Kenyamanan.

Jika membeli secara online, kita bisa melakukannya dari mana saja tanpa harus keluar rumah. Selagi tersedia jaringan internet, kita bisa langsung mendapatkan paket data yang kita perlukan.

3.   Pelayanan.

Jika melalui online, tidak ada batasan waktu untuk membeli. Tengah malam atau dini hari pun bisa. Berbeda dengan konter-konter konvensional yang umumnya memberikan pelayanan sesuai dengan jam operasional mereka saja.
Selain itu, di toko online tersedia daftar harga paket data internet yang lebih lengkap dari berbagai provider.

4.   Kualitas.

Secara kualitas, tidak ada perbedaan jika kita membeli paket data secara online atau offline. Kekuatan sinyal dan kecepatan akses data tergantung para lokasi dan provider yang dipilih. Seperti yang diketahui memang tidak semua provider bisa digunakan di sembarang tempat, apalagi jika jauh dari perkotaan.

 5.  Harga.

Harga sangat bervariasi. Di toko online ada minimal pembelian. Di konter tidak ada batasan minimal, selagi memang tersedia.

 6.   Fasilitas.

Sama aja, sih, kalau membeli paket data secara online ataupun offline. Sama-sama nggak ada fasilitas lebih. Hanya saja, dalam pembelian akan lebih mudah, praktis, dan cepat.

Kerja di dunia online? Belajar secara online? Les mandarin online? Atau eksis di dunia online? Supaya nggak sampai mati gaya dan mati kata, pastikan paket data di gadget selalu ada, ya.

Tidak ada komentar

Komentar dimoderasi dulu karena banyak spam. Terima kasih.