Ini Alasan Ikut Bootcamp Digital Marketing


Bootcamp digital marketing

Kalau mencermati informasi lowongan kerja, baik itu online maupun di ajang job fair, posisi sebagai digital marketing adalah salah satu yang banyak dicari.

Kesempatan kerja di bidang digital marketing memang sedang terbuka lebar. Jadi, tak perlu heran jika sekarang banyak yang menyelenggarakan pelatihan digital marketing.

Output dari training digital marketing itu tentu saja menghasilkan tenaga kerja yang cakap di bidang pemasaran digital.

Mengenal Digital Marketing

Pekerjaan sebagai tenaga pemasaran (marketing) sudah lama dikenal. Sejak ada kegiatan memproduksi barang, aktivitas penawaran jasa, dan kegiatan jual beli, sejak itu pula ada pemasaran. Medianya saja yang berbeda-beda.

Pada masanya, pemasaran melalui media cetak (koran, majalah) dan elektronik (televisi, radio) menjadi primadona.

Seiring perkembangan teknologi dan meluasnya penggunaan internet terutama di kalangan digital millennials, kegiatan pemasaran banyak dilakukan melalui media digital.

Neil Patel (2020) seperti dikutip oleh Erwin, dkk. dalam buku Digital Marketing (2023) menyebutkan bahwa digital marketing merupakan semua upaya pemasaran yang didukung oleh penggunaan tools elektronik dan internet, mencakup berbagai taktik dan saluran (SEO, SEM, media sosial, konten pemasaran, dan lain-lain). Tujuannya adalah agar dapat berhubungan dengan pelanggan yang sudah ada dan pelanggan potensial

Terlihat lebih kompleks, ya, dibandingkan pemasaran konvensional. Di sisi lain, banyak keuntungan yang bisa diperoleh dari pemasaran digital ini, seperti:

  1. jangkauan yang lebih luas,
  2. biaya yang relatif lebih rendah dengan hasil yang lebih besar,
  3. informasi tersebar lebih cepat, serta
  4. lebih mudah berkomunikasi dengan pelanggan dan membangun interaksi dengan follower medsos.

Dengan berbagai keunggulan pemasaran digital itu, perusahaan pun akan lebih mudah membangun brand awareness dan mendapatkan profit.

5 Alasan Ikut Bootcamp Digital Marketing

Kursus digital marketing bersertifikat.
QuBisa menyediakan banyak bootcamp, webinar, dan kursus untuk meningkatkan skill.

Sampai sini, sudah nggak sabar ikut pelatihan digital marketing atau malah masih belum yakin?

Supaya semakin mantap, yuk lihat dulu lima alasan kenapa harus ikut bootcamp digital marketing.

1. Memperluas wawasan

Bootcamp digital marketing dapat diikuti oleh orang dengan berbagai latar belakang disiplin ilmu. Nggak harus yang pernah kuliah di jurusan Bisnis atau Manajemen. Ilmu baru, wawasan baru.

2. Meningkatkan keterampilan praktis

Kelas bootcamp diadakan untuk mempersiapkan tenaga kerja yang memiliki keahlian praktis di bidang tertentu. Misalnya di bidang analis data dan digital marketing.

3. Memperluas koneksi

Para peserta program bootcamp terbaik adalah orang-orang yang serius ingin bekerja di bidang tersebut. Ada juga yang sudah bekerja di bidang yang sama dan ikut bootcamp karena ingin meningkatkan skill.

Kelas bootcamp juga diampu oleh mentor yang merupakan praktisi berpengalaman. Nah, itu kesempatan baik untuk membangun koneksi.

4. Mentor berpengalaman

Pernah ikut pelatihan tapi mentornya tidak kompeten? Pasti kesel, ya. Itu jadi pelajaran buat memilih pelatihan berikutnya.

Program bootcamp terbaik selalu dibimbing oleh mentor yang berpengalaman sesuai bidangnya. Dengan begitu, peserta bootcamp bisa mendapatkan banyak ilmu plus praktik yang berkualitas.

5. Waktu pelatihan yang singkat

Bootcamp siap kerja hanya membutuhkan waktu dua sampai enam bulan. Durasinya memang singkat, tetapi ilmunya padat berisi.

Dengan catatan, nih. Pilih bootcamp berkualitas, rajin dan aktif mengikuti pelatihan, serta selalu mengerjakan tugas yang diberikan oleh mentor.

Gimana, nih? Sudah makin mantap dong untuk ikut bootcamp siap kerja. Sekarang, yuk kita kenalan dengan QuBisa.

QuBisa, Bootcamp Digital Marketing Terbaik

Pelatihan digital marketing.
Digital Marketing Bootcamp di QuBisa.

QuBisa menyediakan berbagai kelas dan bootcamp berkualitas yang disesuaikan dengan kebutuhan kerja masa kini. 

Beberapa di antaranya adalah Digital Marketing Accelerated Bootcamp, Kompetensi Power Point Terapan di Dunia Kerja Accelerated Bootcamp, Becoming Professional E-Learning Content Creator Accelerated, dan Mastering Microsoft Excel Accelerated Bootcamp.

Kita juga bisa belajar bisnis di aplikasi siap kerja QuBisa ini. Namun, kali ini bahasan kita fokus ke kursus digital marketing bersertifikat aja, ya.

Materi dan pelatihan digital marketing yang diberikan di bootcamp QuBisa sangat bermanfaat untuk meningkatkan nilai jual di dunia kerja.

Kenapa harus ikut digital marketing accelerated bootcamp di QuBisa?

Ada tujuh alasan kenapa bootcamp digital marketing QuBisa sangat pantas dipilih untuk meningkatkan skill:

1. Jaminan kerja atau uang kembali 100%

QuBisa merupakan bootcamp digital marketing dengan jaminan kerja.

Apabila dalam waktu enam bulan setelah bootcamp selesai peserta training digital marketing belum juga mendapatkan pekerjaan, maka uang pendaftaran akan dikembalikan 100%.

2. Mentoring karier

Peserta kelas bootcamp akan mendapatkan panduan karier, mengembangkan curriculum vitae (CV), serta mempersiapkan interview dan assessment.

3. Pre & post assessment

Semua peserta digital marketing accelerated bootcamp akan mendapat assessment. Tujuannya untuk mengukur kemampuan dan minat kerja, sehingga dapat membuat perencanaan karier di bidang pemasaran digital.

4. Sertifikasi BNSP

Saat ini sertifikasi keahlian menjadi salah satu syarat yang harus dipenuhi dalam dunia kerja.

Dengan mengikuti kursus digital marketing bersertifikat, lulusan QuBisa akan melalui proses sertifikasi oleh Badan Sertifikasi Nasional (BNSP). Sertifikasi digital marketing dari BNSP ini diakui secara nasional.

5. Portofolio

Mengikuti bootcamp siap kerja di QuBisa juga berarti mempersiapkan portofolio untuk masuk berkarier.

Projek-projek yang merupakan tugas selama mengikuti bootcamp juga akan meningkatkan kredibilitas peserta.

6. Mentor ahli di bidang digital marketing

Belajar digital marketing yang efektif adalah jika dibimbing langsung oleh mentor ahli di bidang tersebut dan bekerja di perusahaan bonafid.

7. Belajar karier dan leadership

Tak kalah penting, dalam bootcamp digital marketing QuBisa peserta juga mendapat pelatihan leadership dan pengembangan karier.

QuBisa, Kamu Juga Bisa

Kelas bootcamp.
Meningkatkan skill bersama QuBisa.

Belajar digital marketing yang efektif dengan mentor yang berpengalaman menjadi pembuka jalan untuk berkarier di bidang pemasaran digital.

Sssst, peluang kerja di bidang digital marketing masih terbentang luas, lho. Tahun 2023, pemasaran digital ini menjadi salah satu pekerjaan yang gajinya cukup tinggi.

Menariknya lagi bekerja di bidang pemasaran digital memungkinkan kita bekerja dari mana saja alias remote worker.

Yuklah, gabung dengan bootcamp digital marketing QuBisa. Bagi pengguna iPhone, unduh dulu aplikasi QuBisa untuk iOS.

Bagi pengguna smartphone Android, langsung saja unduh aplikasi QuBisa untuk Android.

Selamat meningkatkan skill dan menemukan banyak keseruan di bidang digital marketing.

20 komentar

  1. Pelatihan digital marketing ini memang perlu yaa kak, malah wajib untuk para pebisnis. Usah saat ini fidominasi oleh ranah digital. Qubisa bootcamp digital marketing pas buat tingkatkan skill.

    BalasHapus
  2. Aku juga pernah daftar di Qubisa kak. Memang banyak sekali bootcamp-bootcampnya yang bermanfaat serta pematerinya sangat andal.

    BalasHapus
  3. Semakin kesini semuanya udah serba digital ya, mbak...
    Harus lari kenceng biar bisa ngejar kemajuan yang masif.
    Contohnya aku, kudu nyoba nih apliasi Qubisa, secara banyak manfaatnya nih

    BalasHapus
  4. Emang kalau udah nyemplung di satu komunitas positif rasanya ikutan positif juga. Nah kayak ikutan Bootcamp ini. Bener banget yang ditulis kalau ikutan kegiatan kayak gini maka jaringan semakin luas. Isinya orang-orang yang beneran mau maju soalnya.

    Aku kepoin ah tentang QuBisa ini. Siapa tahu nanti bisa ikutan bootcampnya juga.

    BalasHapus
  5. QuBisa sangat visioner ya?
    Tau banget bahwa mereka yang mau bekerja (UMKM maupun kantoran) wajib mahir digital marketing
    Pastinya kalo mau sukses ya?
    Dengan adanya bootcamp digital marketing, kebutuhan tersebut bisa diatasi

    BalasHapus
  6. Jadi pingin download aplikasi Qubisa biar bisa siap landing jadi digital marketing bersertifikat yang profesional, nih mbak. mau juga klik bootcamp dan fitur-fitur yang lain di sana.

    BalasHapus
  7. Dua kelebihan yang saya tandai. Jaminan mendapatkan kerja dan remote worker. Cocok banget dengan kebutuhan saat ini. Apalagi ada kesepakatan bahwa uang akan kembali 100% jika peserta tidak mendapatkan pekerjaan sesuai dengan ilmu yang sudah diberikan. Kerja dimanapun? Itu sudah impian setiap orang ya. Waktu lebih fleksibel dengan efisiensi yang terasa banget. Bahkan untuk IRT pun, profesi digital marketing bisa jadi salah satu sumber penghasilan.

    BalasHapus
  8. peluang banget pastinya buat yang ingin bekerja di bidang ini, karena banyak dibutuhkan ya kak, terlebih untuk menambah skill-nya pun bisa ikutan bootcamp-nya

    BalasHapus
  9. Kebayang keseruan dan ilmu yang bakal didapatkan kalau ikutan Bootcamp digital marketing di QuBisa. Mentornya sudah diakui dalam pemasaran digital.

    BalasHapus
  10. QuBisa emang juara banget deh. Jadi kan kita bisa ikutan bootcamp digital marketing aja untuk lebih mengenal pemasaran digital. Gak perlu kuliah lama-lama.

    BalasHapus
  11. Bootcamp digital marketing Qubisa ini udah terkenal lho banyak alumninya teman-teman aku pernah ikuta soalnya bagus konsepnya

    BalasHapus
  12. wah keren banget platform QuBisa ini, ngasi jaminan uang 100% kembali, brati ilmunya emang aplicable n banyak dibutuhkan memang. Selain itu adanya sertifikat BNSP juga memberikan nilai pluas lebih. QuBisa memang rekomended.

    BalasHapus
  13. Aplikasi QuBisa menyediakan Bootcamp dengan beragam pelatihan yang dibutuhkan ya. Sesuai banget dengan perkembangan digital marketing jaman sekarang. Bisa jadi pilihan untuk menunjang ketrampilan ya

    BalasHapus
  14. Waah sekarang QuBisa ada bootcampnya ya? Kayaknya menarik nih buat dicoba bootcamp yang ada buat upgrade ilmu di tahun 2024.

    BalasHapus
  15. Bootcamp di QuBisa banyak manfaatnya buat semua baik karyawan maupun perusahaan, salah satunya waktu dan harganya yang terjagkau banget. Terus banyak pilihan skill sesuai kebutuhan kita

    BalasHapus
  16. Sekarang memang kita harus memiliki aneka keahlian di era digital ya kak. Dan belajarnya pun g hrs tatap muka, dimana saja bisa, kapan pun bisa. Untung ada Qubisa yanh selalu memahami kami jiwa2 pembelajar.

    BalasHapus
  17. Dari dulu niat saya kuat untuk mengikuti bootcamp digital marketing, tapi syarat yang membuat saya mentok adalah usia yang tidak dapat masuk, sebab saya mencari jaminan kerja setelah lulus yg memang mereka mensyaratkan usia produktif. Tapi saya belum tahu nih s&k nya di QuBisa.

    BalasHapus
  18. Penting banget nih saat ini pelatihan digital marketing, apalagi untuk para pebisnis. Aku juga pernah daftar di Qubisa kak dan memang banyak banget bootcampnya yang bermanfaat untuk mendukung pekerjaan kita...

    BalasHapus
  19. Paling seneng bisa ikutan bootcamp seperti ini karena kita dilatih oleh para ahli dan profesional, setidaknya kita jadi mengenal dunia digital gak gaptek

    BalasHapus
  20. Kemarin discuss sama masku.
    Kira-kira pengen belajar apa yaa.. kalau ikutan kursus. Dan masku kasih saran kalau saat ini belajar Digital Marketing sangat penting. Setuju banget buat belajar di Qubisa Bootcamp Digital Marketing. Semua bisa dilakukan secara fleksibel tapi tetap terukur pencapaian hingga pemahaman ilmunya.

    BalasHapus

Komentar dimoderasi dulu karena banyak spam. Terima kasih.